JAWABAN SEM 1 INTERNET

Minggu, 08 Januari 2012

Artikel tentang Browser


 PENGERTIAN BROWSER
Pengertian browser dalam dunia internet adalah software atau alat yang digunakan untuk menjelajah internet. Pengertian browser tersebut sejalan dengan istilah “browse” dalam bahasa inggris yang artinya melihat-lihat atau membaca-baca. Arti browser oleh beberapa kalangan disamakan pula sebagai “perambah”.
Beberapa browser cukup terkenal antara lain;
1. Mozilla Firefox
2. Google Chrome
3. Microsoft Internet Explorer
4. Opera
5. Safari dll
Microsoft Internet Explorer (biasa disebut IE) pernah menjadi browser yang paling “berkuasa” beberapa tahun yang lalu. Namun belakangan ini popularitasnya tergusur dengan munculnya browser-browser gratis seperti Mozilla Firefox dan Google Chrome.
Sesuai dengan namanya Google Chrome adalah browser yang dikeluarkan oleh Google, sebuah perusahaan search engine terkemuka didunia (lihat pengertian search).
Safari adalah browser besutan perusahaan Amerika bernama Apple yang mungkin kurang dikenal oleh kebanyakan orang yang menggunakan sistem operasi WIndows (lihat pengertian windows). Namun Safari boleh jadi lebih populer bagi kalangan yang menggunakan sistem operasi Mac yang juga merupakan besutan Apple.
Sedangkan Opera adalah browser yang menerbitkan versi mini untuk pengguna HandPhone, yang pernah mengklaim sebagai browser tercepat didunia. Terlepas dari itu semua, semoga penjelasan kangmoes mengenai pengertian browser diatas bermanfaat bagi anda.



Browsing Internet yang Efisien








Klik untuk melihat foto lainnya...

Pada saat melakukan browsing, sedikit banyak pasti pernah mengalami satu permasalahan, misalnya kecepatan, keamanan ataupun yang lainnya. Untuk menghindari beberapa masalah tersebut, ada baiknya anda mempunyai kiat atau tips tersendiri saat melakukan browsing Internet.
Kecepatan akses adalah bagian utama dari kiat tersendiri untuk memaksimalkan penggunaan Internet. Di bawah ini adalah 10 tips yang bisa dijadikan ancuan saat melakukan browsing Internet.
Pengaturan Cache
Manfaatkanlah Drain cache, mungkin saja langkah ini belum pernah dilakukan. Karena pada saat anda mengunjungi salah satu halaman web, data tersebut selalu disimpan pada sebuah cache (penyimpan data sementara) pada hard disk. Kemudian bila anda membuka kembali halaman tersebut, maka data tersebut akan selalu ditambahkan pada cache, dan browser akan menampilkan halaman cache yang lebih bagus dari dibanding melakukan copy download dari web server.
File cache tadi akan dieksekusi, sebelum terhubung dengan server dari halaman web tersebut bila pada halaman web tersebut sedang sibuk. Setelah dapat mengakses maka halaman tersebut akan ditambahkan di dalam cache.
Untuk mengosongkan cache pada Netscape communicator :
- Klik preferences dari menu edit,
- Buka advanced category, sorotilah sub kategori cache.
- Kemudian klik tombol clear memory cache dan clear disk cache.
Untuk pengguna microsoft internet explorer (IE),
- Pilih menu tool, pilih Internet options.
- Pada kota dialog, pilih general page tab,
- Klik tombol delete files.
 Penggunaan History
Pada data halaman web yang terdapat pada cache, yang mana di dalamnya tersimpan rekaman daftar nama dan URL (universal resource locator; Internet address) di setiap site yang dikunjungi. Anda bisa juga menggunakan daftar history untuk kembali secara langsung pada site tersebut.
Untuk meng-clear-kan daftar history list pada communicator
- Klik edit, pilih preferences, sorot navigator category,
- Klik tombol clear history.
Sedangkan pada internet explorer
- Klik tools, pilih internet options,
- Pilih general tab dan klik tombol clear history.
Bisa juga dilakukan seting history agar tetap menyimpan data selama beberapa waktu sesuai dengan kebutuhan.
Time Out
Banyak ISP (internet service providers) yang menggunakan system monitoring untuk otomatisasi disconect dial-up connections. Hal ini dilakukan ISP untuk memuat pesan yang terbaru setiap 20 menit. Pesan tersebut bisa berita ataupun e-mail. Bila anda tetap aktif, biasanya akan terjadi pemisahan (disruptive) antara site yang aktif tersebut dengan site yang telah direvisi ISP setiap 20 menit sekali. Dengan begitu anda selalu melakukan refresh.
Untuk menghindari hal tersebut, anda bisa menset aplikasi e-mail agar melakukan checking setiap 10 atau 15 menit sekali.
Pada communicator,
- Buka kotak dialog preferences, double-click kategori mail & newsgroups.
- Sorot kategori mail servers.
- Buat keneksitas mailpada filed incoming mail servers.
- Kemudian klik tombol edit.
- Pada kotak dialog selanjutnya, klik check-box check for mail every-minutes.
- Set untuk selalu mencek setiap 10 atau 15 menit.
Pada IE bisa men-setting pada dialog box options dan cari pilihan check for new masseges every-minutes.
Pada microsoft outlook, carilah pada mail delivery tab, pada dialog box options.
Untuk microsoft internet mail, setting dapat dilakukan di dalam read tab pada dialog box options.
Keamanan
Paa netscape dan microsoft biasanya menawarkan securiy protection, dimana keduanya juga mensupport standar security dan proteksi pada saat online. Misalnya anda meng-klik tombol security yang berada di dalam toolbar communicator’s standard buttons untuk mencari site yang asli, bila halaman tersebut merupakan cache lokal maka halaman tersebut akan di update berikut spesifikasi site yang lain. Klik tombol tersebut dimana anda melakukan transaksi secara online.
Untuk internet explorer, anda bisa melakukan setting konfigurasi security. Anda bisa memilih dari low, medium-low, medium, dan high setting security, untuk mendapatkan full security anda bisa memilih setting high, bila tidak ingin menggunakan full security, anda bisa menggunakan setting low dan medium.
Manfaatkan Bookmark
Untuk meningkatkan efesiensi pada saat online, anda bisa menggunakan katalog dan memindahkan bookmark yang berisi web site favorit di dalam folder tertentu. Untuk membuat sebuah folder bookmark di dalam communicator, klik icon bookmarks pada toolbar location dan pilih edit bookmarks dari menu pop up.
Pada kotak dialog bookmarks, bukalah menu file pilih new folder. Isilah nama dari folder tersebut dan provide di dalam kotak dialog bookmark properties.
Sedangkan untuk membuat bookmark pada internet explorer, bukalah menu favorites, klik organize favorites. Pada kotak dialog selanjutnya, klik tombol create folder, isi nama folder, klik close.
Proteksi
Usahakan setiap masuk situs tertentu anda harus melengkapi sebuah user name dan password. Untuk memasukkan sebuah pass word dan username memang sangat mudah, dimana anda tinggal mengetikkan saja. Biasanya sebuah system bekerja dengan bagus untuk melakukan proteksi pada data.
Tetapi yang lebih penting adalah bila anda memasukkan juga data-data lain yang lebih penting, seperti nomor credit card. Gunakanlah sebuah password yang unik, seperti menggabungkan atau mengkombinasikan antara huruf besar dan kecil serta angka, guna mendapatkan proteksi yang maksimal.
Start Up
Aturlah aplikasi internet pada posisi default, untuk menghindari kekacauan pada saat start up aplikasi internet. Bila anda menggunakan netscape communicator, bisa dilakukan setting konfigurasi aplikasi e-mail, calendar, atau HTML guna membuka aplikasi secara default. Pada dialog box preferences, sorot categori appearances, dan anda akan melihat satu daftar aplikasi communicator yang ditampilkan pada area on startup launch.
Pilih option navigator pada default. Untuk mengubahnya, klik option navigator untuk men-deselectnya, klik option yang anda iginkan (messenger, composer, atau calendar) sebagai aplikasi internet default, klik OK. Sekarang anda telah membuat satu aplikasi default untuk internet.
Menambah Toolbar
Pada internet explorer, user diijinkan untuk menambahkan tombol pada toolbar standar, dimana pada toolbar tersebut terdapat tombol yang menjadi default untuk standart toolbar, seperti, back, forward, stop, reload, dan print.
Untuk menambahkan tombol tersebut, anda bisa melakukan, klik kanan pada area toolbar yang kosong, pilih customezi pada pop up menu.
Kemudian akan ditampilkan dialog box customize toolbar, pilihlah tombol yang sering atau yang selalu anda butuhkan, klik close. Bila anda ingin mengembalikan seperti semula (setting default toolbar), klik tombol reset.
Menghindari Spam
Spam, spam, dan spam! Mungkin itu adalah yang paling tidak disukai pada saat membuka e-mail. Meskipun sekarang banyak software-software untuk menghilangkan spam, tetapi belum juga nampak tingkat efektiftasnya. Cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan dua alamat e-mail.
Anda bisa saja membuat banyak e-mail, tetapi mungkin bisa membingungkan anda sendiri. Sebaiknya gunakanlah alamat e-mail sebagai alternatif. Misal untuk e-mail pertama ana menggunakan seperti pada Yahoo (http://www.yahoo.com/), excite (http://www.excite.com/), atau GO. Com (http://www.go.com/).
Gunakanlah alamat e-mail yang kedua untuk berhubungan dengan siapa saja, tanpa terkecuali. Dan pasti pada alamat e-mail yang kedua akan banyak sekali terdapat spam. Untuk alamat e-mail yang utama, gunakanlah untuk berhubungan dengan teman, relasi, atau siapa saja yang anda percaya.
Akses Mobile
Dengan menggunakan perlengkapan yang bagus, anda bisa mengakses web dari mana saja. Karena saat ini sebagian besar web site telah memanfaatkan dan melengkapi dengan teknologi wireless, seperti pada yahoo mobile (http://mobile.yahoo.com/wireles/home) atau MSN mobile (http://mobile.msn.com/)
Dengan teknologi wireless berarti anda bisa menghubungkan cellular phone, pager, atau pengendali komputer untuk mengambil informasi yang dibutuhkan. Untuk informasi yang lebih dalam mengenai akses wireless, anda bisa mengunjungi yahoo atau MSN. (*/rijal islamy)



ARTIKEL TENTANG EMAIL

EMAIL


email
1.    Pengertian Email
Email adalah aktivitas online yang paling popular di kalangan para pengguna internet baik Anda yang menggunakannya hanya untuk sekadar berkomunikasi atau yang bekerja di rumah atau pun yang bekerja di kantor. Hal ini menciptakan peluang bisnis yang besar bagi perusahaan kecil maupun besar. Para pemasar dapat menggunakan email untuk tetap berada di depan dengan para kastemer maupun prospeknya.
Apa Itu Email ?
Email adalah surat elektronik yang penggunaannya sekarang didukung oleh 3 jenis protokol internet, yaitu Post Office Protocol yang disebut juga sebagai POP, Internet Mail Access Protocol disebut juga IMAP, dan yang ketiga adalah Simple Mail Transfer Protocol yg disebut SMTP. Dari antara tiga jenis protokol internet ini, menurut majalah digital dari asiacomputerweekly (http://www.asiacomputerweekly.com) email yang menggunakan protokol internet dari situs web itu sendiri yang disebut sebagai web mail akan mendominasi pangsa pasar.
Mengapa email begitu popular?
Karena email adalah sarana komunikasi yang mudah diakses dan sangat hemat serta cepat hanya dalam hitungan detik seseorang sudah dapat menerima dan mengirim email ke mana pun di dunia ini.
2.      Sejarah Email
Berapa sebenarnya usia email? Tiga puluh tahun yang lalu mungkin dari antara kita tidak pernah ada yang menyangka bahwa pemakaian email sudah berkembang seperti sekarang ini. Tiga puluh tahun yang lalu email masih dalam bentuk sebuah pesan yang  sederhana yang dikirim dalam jaringan kecil. Namun sekarang sebuah pesan yang sederhanan itu telah memprakarsai suatu revolusi dalam sejarah komunikasi umat manusia. Pesan tersebut kini disebut sebagai email, atau surat elektronik yang dikirim dari suatu komputer ke komputer lain dalam suatu jaringan. Pesan pertama dalam bentuk email yang sederhana ini dirancang oleh seorang ilmuwan bernama Ray Tomlinson dari BBN Technologies.
3.      Perbedaan Email dengan Surat biasa
Sebagai mana telah di jelaskan sebelumnya, Email adalah sarana kirim mengirim surat melalui jalur internet. E-Mail merupakan salah satu Process pengiriman surat melalui internet dengan menggunakan waktu yang sangat singkat dan cepat (+- 1 Menit).
Syarat melakukan pengiriman E-mail (Mengirim surat dengan internet) adalah:
  1. Membuat alamat email contoh: info@g-excess.com
  2. Mengetahui Username & Password dari email; “Account dan kata sandi”.
  3. Mengetahui E-mail yang di tuju.
Di internet sudah banyak penyedia layanan Email gratis, seperti di www.yahoo.com, www.plasa.com, www.telkom.net, www.gmail.com.  Anda bisa membuat email secara gratis di sana.
Perbedaan Email dengan Surat Biasa
E-Mail:
  • Hanya membutuhkan waktu yang sangat singkat (+- 1 menit)
  • Alamat Email (alamat email bukanlah seperti alamat rumah)
  • Cukup dengan adanya jaringan internet
  • Keamanan data / surat terjamin.
Surat Biasa / Berperangko
  • Dengan surat biasa umumnya pengirim perlu membayar per pengiriman (dengan membeli perangko).
  • Pengalamatan Rumah / Kantor
  • Membutuhkan waktu lama
  • Keamanan Surat kurang terjamin
Dan bagi anda yang membutuhkan panduan Cara Membuat Email di Yahoo, silahkan Klik disini… maka anda akan mendapatkan panduan bagaimana cara membuat Email di yahoo yang simple dan mudah untuk di coba.

Cara Berlangganan Artikel Via Email

Berlangganan Via EmailCara Berlangganan Artikel Via Email - Banyak yang bingung tentang cara berlangganan artikel via email di blog-blog yang menyediakan fitur ini, maka pada kesempatan ini Deny akan membahasnya.

Berlangganan artikel via email sebenarnya mudah, namun saja mereka banyak melewatkan hal-hal kecil dalam berlangganan artikel ini sehingga postingan-postingan yang ingin dijadikan berlangganan malah tidak masuk ke email. Padahal hal-hal kecil seperti ini sangat penting, selain pengunjung tidak bisa mendapat postingan-postingan dalam emailnya, pengunjung juga akan kebingungan untuk cara berlangganan via email.

Berlangganan Via Email Mulai Sekarang

Jangan menunggu-nunggu untuk menanti-nanti berlangganan email khususnya di Blog Deny ini, nanti malah lupa lagi urlnya. Jika anda merasa artikel-artikelnya Deny selama ini berkualitas, maka jangan ragu lagi untuk berlangganan. Meskipun anda blogger, namun jangan malu untuk berlangganan toh gak ada yang tahu juga kan :).

Jadikan aritkel-artikel berkualitas itu sebuah referensi serta ilmu untuk anda ke depannya khususnya blog yang se-niche. Dengan begitu, anda akan lebih mudah mendapatkan ide postingan untuk menulis artikel (baca: tips mendapatkan ide posting).

Cara Berlangganan Artikel

Dengan berlangganan artikel via email, anda akan lebih mudah mendapatkan artikel-artikel terbaru khususnya di blog Deny ini. Berikut ini contoh cara berlangganan artikel via email di blog Deny:

1. Klik disini untuk Berlangganan Email.
2. Kemudian akan muncul sebuah jendela baru. Anda akan diminta memasukkan email dan verifikasi kata yang disediakan pada sebuah kotak input. Masukkan email dan kata yang Anda lihat dan klik tombol “Complete subscription request”.
Langganan Artikel Via Email

3. Jika verifikasi kata yang Anda masukkan tadi benar, maka akan muncul sebuah halaman yang menyatakan “Your request has been accepted”, klik “Close Window” untuk menutup halaman tersebut.
Close Window

4. Kini periksa email yang Anda gunakan untuk berlanggan artikel tadi, dan buka email yang dikirim oleh “FeedBurner Email Subscription”. Email ini berjudul “Aktivasi langganan artikel”. Pada email tersebut Anda bisa menemukan sebuah link untuk mengaktifkan langganan email dan klik link tersebut.
Aktivasi Email

5. Semuanya telah selesai. Kini Anda sudah berlangganan artikel blog Deny ini melalui email. Apabila ada artikel baru dari blog Deny, Anda secara otomatis akan dikirimi artikel tersebut.

Sekian dulu artikel saya kali ini mengenai cara berlangganan artikel via email. Saya berterima kasih jika anda mau berlangganan artikel blog Deny ini, semoga yang sudah berlangganan artikelnya Deny, Deny dapat memberikan artikel-artikel yang bermanfaat untuk sobat semua. Semoga bermanfaat.

ARTIKEL BLOG

ARTIKEL BLOG
Blog merupakan singkatan dari web log[1] adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

 Sejarah

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.
Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.

Komunitas Blogger

Komunitas blogger adalah sebuah ikatan yang terbentuk dari [para blogger] berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya. Para blogger yang tergabung dalam komunitas-komunitas blogger tersebut biasanya sering mengadakan kegiatan-kegiatan bersama-sama seperti kopi darat.
Untuk bisa bergabung di komunitas blogger, biasanya ada semacam syarat atau aturan yang harus dipenuhi untuk bisa masuk di komunitas tersebut, misalkan berasal dari daerah tertentu.

Jenis-jenis blog

  • Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  • Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  • Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  • Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  • Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  • Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  • Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  • Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  • Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
  • Blog agama: Membahas tentang agama
  • Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  • Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  • Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  • Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  • Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
  • Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)

Budaya populer

Ngeblog (istilah bahasa Indonesia untuk blogging) harus dilakukan hampir setiap waktu untuk mengetahui eksistensi dari pemilik blog. Juga untuk mengetahui sejauh mana blog dirawat (mengganti template) atau menambah artikel. Sekarang ada lebih 10 juta blog yang bisa ditemukan di internet[rujukan?], dan masih bisa berkembang lagi, karena saat ini ada banyak sekali perangkat lunak, peralatan, dan aplikasi internet lain yang mempermudah para blogger (sebutan pemilik blog) untuk merawat blognya. Selain merawat dan terus melakukan pembaharuan di blognya, para blogger yang tergolong baru pun masih sering melakukan blogwalking, yaitu aktivitas para blogger meninggalkan tautan di blog atau situs orang lain seraya memberikan komentar[rujukan?].
Beberapa blogger kini bahkan telah menjadikan blognya sebagai sumber pemasukan utama melalui program periklanan (misalnya AdSense, posting berbayar, penjualan tautan, atau afiliasi). Sehingga kemudian muncullah istilah blogger profesional, atau problogger, yaitu orang yang menggantungkan hidupnya hanya dari aktivitas ngeblog[rujukan?], karena banyak saluran pendapatan dana, baik berupa dolar maupun rupiah, dari aktivitas ngeblog ini[rujukan?].

Risiko kejahatan

Karena blog sering digunakan untuk menulis aktivitas sehari-hari yang terjadi pada penulisnya, ataupun merefleksikan pandangan-pandangan penulisnya tentang berbagai macam topik yang terjadi dan untuk berbagi informasi - blog menjadi sumber informasi bagi para hacker, pencuri identitas, mata-mata, dan lain sebagainya. Banyak berkas-berkas rahasia dan penulisan isu sensitif ditemukan dalam blog-blog. Hal ini berakibat dipecatnya seseorang dari pekerjaannya, diblokir aksesnya, didenda, dan bahkan ditangkap

Seperti janji saya sebelumnya dalam posting artikel Cara Praktis Membuat blog Worpdress, saya akan berikan juga tutorial cara posting artikel di blog WordPress. Walaupun mungkin artikel tentang blog wordpress gratis agak basi semoga masih ada manfaatnya terutama bagi pemula dalam dunia blogging. Tapi saya lihat dalam beberapa hari posting tentang langkah-langkah membuat blog gratis di WordPress, saya lihat masih ada beberapa yang datang melalui search engine dengan kata kunci cara membuat blog, cara membuat blog wordpress dll. Berarti masih banyak rekan kita yang masih memerlukan informasi dan tips seputar blogging. Kita harapkan artikel-artikel ini akan bermanfaat buat mereka.
Salah satu yang esensi atau mendasar dalam sebuah blog adalah artikel. Blog tanpa artikel apa itu namanya? Ibarat rumah. Rumah tanpa kamar, rumah tanpa atap, rumah tanpa istri He he he. Jadi yang namanya blog wajib hukumnya ada artikelnya. Oke, Sebelumnya saya harus pastikan dulu, apakah anda sudah membuat blog WordPress seperti tuturial saya sebelumnya? Kalau sudah berarti penjelasan kali ini akan terus berlanjut untuk anda baca. Jika belum, ya baca lagi posting sebelumnya ya. Baiklah. Berikut langkah – langkah untuk memposting artikel baru anda :
1. Siapkan dulu artikel anda. Sebaiknya ketik terlebih dahulu di Notepad. Jadi bula artikel sudah selesai tinggal Copy dan Paste.
2. Silahkan login dulu ke admin area blog wordpress anda. Alamat untuk login adalah http://namabloganda.wordpress.com/wp-admin. Caranya masukkan username dan password pilihan anda ketika melakukan pendaftaran
3. Setelah berhasil login silahkan lihat menu di sebelah kiri. Klik Tulisan – Tambahkan Baru ( Versi Indonesia ) atau Posts – Add New ( Versi English )
4. Lihat gambar di atas. Masukkan title atau judul artikel anda di bagian atas ( di bagian yang tertulis Di Sini Judul Artikel Anda ) dan Isi Artikel ketik/masukkan di kolom yang lebih besar ( itu tuh di bagian yang ada tulisan Ini Isi Artikel…..dst…dst ).
5. Anda bisa mengobrak-abrik ( waduh ngamuk dong :):):) ), maaf, mengatur atau mengedit tampilan artikel anda. Lihat di bagian atas kolom isi artikel. Ada menu-menu yang bisa anda gunakan untuk memperindah tampilan artikel anda nanti bila sudah diterbitkan. Ada menu B ( Bold ) untuk menebalkan huruf/kata/kalimat, menu I untuk membuat tulisan anda seperti Menara Pisa Aleas miring, Menu A untuk mengatur warna huruf pada kata/kalimat dan lain sebagainya. Caranya, hitamkan terlebih dahulu artikel yang akan anda atur kemudian klik pada menu yang anda inginkan. Lihat hasilnya. Jika kurang puas coba lagi dengan menu-menu yang lain.
6. Setelah selesai dengan editing artikel anda, anda bisa melihat tampilan sebelum artikel diterbitkan dengan menekan tombol Pratampil/Prereview. Jika sudah puas dengan tampilannya lalu klik tombol Terbitkan/Publish.
7. Selamat artikel anda telah berhasil ditayangkan dan ketika orang membuka blog anda seperti http://namabloganda.wordpress.com maka mereka akan melihat artikel terbaru anda di sana.